Cara Berjualan di Instagram Bagi Pemula dari RajaKomen

admin

Internet memang memberikan banyak sekali kelebihan. Salah satu kelebihannya adalah mempermudah mencari penghasilan. Jika Anda perhatikan, hampir setiap toko kini sudah mulai berjualan juga secara online.

Sebagian besar penjual tersebut menggunakan situs media sosial, salah satunya Instagram. Karena memang ada banyak kelebihan menggunakan Instagram untuk memulai berjualan.

Dimana Instagram sangat mudah digunakan, murah, dan cepat untuk mendapatkan konsumen. Lalu bagaimana cara jualan di instagram untuk pemula? Simak beberapa tips berikut ini

Cara Berjualan di Instagram Bagi Pemula

1. Menentukan Produk Yang Akan Dijual
Sebelum memulai berjualan melalui media sosial Instagram, pastikan Anda sudah menentukan produk yang akan dijual. Jika Anda bingung mengenai produk yang akan dijual, mulailah berjualan dengan produk-produk Anda sukai.

Sehingga Anda benar-benar paham mengenai produk yang Anda jual. Anda dapat membuat produk tersebut sendiri, menyetok barang dari orang lain, atau bahkan sekedar dropshipper saja. Pilihlah yang paling cocok menurut Anda.

2. Memisahkan Akun Pribadi dengan Akun Bisnis
Mencampurkan akun pribadi dengan akun bisnis memang akan sangat mudah dalam mengelolanya. Namun demikian, hal tersebut akan membuat kesan bisnis Anda hanyalah bisnis iseng-iseng.

Lebih baik Anda pisahkan akun pribadi dengan akun bisnis Anda. Meskipun dipisah, Anda masih bisa mempromosikan akun bisnis Anda melalui akun pribadi Anda. Hal ini merupakan salah satu cara promosi di instagram gratis dan berdampak lebih baik daripada mencampur akun pribadi dengan akun bisnis.

3. Pasang Foto Produk Berkualitas Tinggi
Jika Anda berniat berjualan produk tertentu, alangkah baiknya jika Anda memasang foto produk yang berkualitas tinggi. Jangan sampai memasang foto produk asal-asalan. Karena untuk menarik konsumen, Anda harus menampilkan produk Anda sebaik mungkin.

4. Cepat Menanggapi Pertanyaan Pelanggan
Bila Anda sudah mulai mempromosikan barang dagangan Anda, maka cepat atau lambat akan ada beberapa calon pembeli yang menanyakan tentang produk yang Anda jual. Berikan jawaban secepat dan selengkap mungkin agar mereka tidak ragu-ragu lagi untuk membeli produk dari Anda.

Selain itu, jangan sampai Anda tidak menanggapi kritikan dari pembeli. Sebisa mungkin tanggapi dengan sabar dan bila perlu berikan garansi pada pembeli jika mereka merasa tidak puas setelah menerima produk yang sudah mereka beli.

5. Meningkatkan Engagement
Dengan engagement yang tinggi maka peluang produk Anda terjual juga semakin tinggi pula. Bagus atau tidaknya engagement dapat dilihat dari berbagai metrik relevan seperti jumlah followers, likes, comments dan masih banyak lagi.

Sebagai pancingan untuk mendapatkan engagement yang organik, Anda dapat menggunakan jasa meningkatkan followers atau jasa komentar positif dari Rajakomen.com. Dimana Rajakomen.com menyediakan berbagai macam jasa yang membantu meningkatkan Engagament Rate (ER) akun instagram bisnis Anda. Jasa dari Rajakomen.com dapat Anda dapatkan mulai dari Rp. 100 saja.

Tags

Related Post

Tinggalkan komentar

Ads - Before Footer