Cara Menghilangkan Ngantuk Pada Pagi Hari

admin

Mengantuk adalah perihal yang biasa terjadi dan dialami oleh semua orang, karena hal tersebut pertanda tubuh membutuhkan istirahat. Namun, akan menjadi hal yang tidak biasa jika secara terus menerus merasa ngantuk.

Apalagi jika merasa ngantuk pada waktu pagi hari, sangat tidak wajar jika hal tersebut terjadi, padahal tubuh telah tercukupi waktu tidur pada malam hari.

Rasa ngantuk dipagi hari sangatlah tidak membuat nyaman, hal tersebut dapat mengganggu aktivitas sehari-hari karena tidak fokus terdapat pekerjaan, seperti dapat mengganggu waktu pekerjaan, sekolah bahkan mengganggu dalam perjalanan.

Untuk mengatasi hal tersebut, ada beberapa cara yang cukup ampuh dilakukan untuk menghilangkan rasa kantuk dipagi hari.

Cara Menghilangkan Ngantuk Pada Pagi Hari

1. Mematikan Lampu Sebelum Tidur
Kondisi kamar yang terlalu terang saat kita tidur dapat membuat kinerja mata menjadi lebih berat dan membuat tubuh lebih sulit tidur karena tubuh menjadi tidak rileks. Tidur lebih membutuhkan intensitas cahaya ruangan yang rendah, untuk itu anda dapat mematikan lampu tidur untuk membuat tubuh lebih rileks.

2. Jauhkan Diri dari Barang Elektronik
Sebelum pergi tidur sebaiknya anda menghindari bermain dengan barang eletronik seperti ponsel dan komputer. Batasi penggunaannya sebelum tidur dengan mematikan atau menjauhkan dari posisi tidur kita. Bermain ponsel dapat dapat mengganggu kualitas tidur seseorang.

3. Cukupi Waktu Tidur Malam Hari
Pastikan tubuh untuk tercukupi waktu tidur selama 7-9 jam setiap harinya. Jika kualitas tidur tercukupi dengan baik, maka pada pagi harinya anda akan terhindar dari rasa kantuk di pagi hari.

4. Menghindari Tidur Siang
Ada sebagian orang yang tidak bisa melakukan tidur siang, karena pada malam harinya mereka akan kesulitan untuk tidur. Jika sudah demikian cara paling ampuh untuk menghindari kantuk dipagi adalah dengan menghindari tidur siang.

5. Minum Air Putih saat Bangun Tidur
Cara menghilangkan kantuk di pagi hari selanjutnya adalah dengan minum satu gelas air puti setiap kali bangun tidur. Hal tersebut untuk membantu mengembalikan cairan dalam tubuh yang hilang pada waktu tidur.

6. Mandi Pagi
Mandi pagi adalah cara paling tepat untuk mengembalikan kondisi tubuh setelah bangun tidur. Mandi pagi ampuh untuk menghilangkan ngantuk sekaligus meningkatkan kesegaran, terutama mandi subuh-subuh.

7. Menahan Napas
Untuk mengatasi rasa kantuk dipagi hari, seperti pada saat disekolah atau di tempat kerja anda dapat mencoba menarik nafas dalam-dalam, lalu tahan beberapa detik, dan hembuskan melalui mulut. Lakukan secara perlahan dan jangan langsung dikeluarkan seluruhnya.

8. Berjemur diPagi Hari
Berjemur adalah cara tepat untuk mendapatkan asupan lebih vitamin D dalam tubuh. Selain vitamin D, berjemur pagi hari juga bermanfaat untuk menghindari tubuh merasa ngantuk. Sinar matahari pagi berperan untuk melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh sehingga menjadi lancar.

9. Jangan Lewatkan Sarapan
Sarapan penting sekali dilakukan untuk membuat tubuh lebih bertenaga dalam menjalani aktivitas. Namun, hindari makan terlalu banyak, dan makanan berkarbohidrat tinggi karena dapat menyebabkan rasa kantuk. Konsumsi susu, sereal, roti gandum, serta buah-buahan sangat dianjurkan saat waktu sarapan.

10. Olahraga Pagi
Melakukan olahraga ringan dipagi hari seperti jalan kaki disekeliling rumah. Cara tersebut dilakukan untuk membuat tubuh menjadi lebih bersemangat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Tags

Related Post

Tinggalkan komentar

Ads - Before Footer