Tips Merawat Payudara Agar Sehat

admin

Melakukan perawatan payudara secara rutin dan teratur akan mencegah beberapa penyakit, salah satunya adalah kanker yang mematikan. Selain itu payudara yang mendapatkan perawatan yang intensif juga jauh dari kekenduran.

Merawat payudara bukanlah hal yang sulit. Namun tak sedikit pula orang yang enggan merawatnya karena alasan ribet atau pun tidak telaten.

Sebagai seorang wanita, memiliki payudara yang sehat tidak hanya menunjang penampilan saja namun juga meningkatkan kepercayaan diri. Ada beberapa cara sederhana yang bisa kalian terapkan untuk menjaga serta merawat payudara Anda.

Tips Merawat Payudara Agar Sehat

1. Menggunakan Bra dengan Ukuran Tepat
Banyak wanita yang tidak begitu peduli dengan bra yang yang dipakainya ternyata memiliki ukuran yang salah. Padahal, bra yang memiliki ukuran yang salah tentu saja membuat mereka merasa tidak nyaman sehingga menimbulkan beberapa masalah seperti masalah pada lengan, punggung, serta bahu.

Seiring dengan berjalannya waktu tentu saja berat badan tubuh pun juga berubah-ubah. Begitu juga dengan ukuran bra yang menyesuaikan dengan bentuk tubuh. Maka dari itu selalu untuk rutin melakukan pemeriksaan ukuran bra supaya tidak menimbulkan kesalahan ketika memilihnya.

2. Rutin Berkonsultasi dengan Dokter
Memeriksakan payudara merupakan hal yang penting untuk dilakukan. Langkah yang tepat untuk mengetahui kondisi payudara adalah dengan memeriksakannya kepada doketer. Setidaknya enam bulan sekali dianjurkan untuk rutin memeriksakan payudaranya.

Anda juga bisa melakukannya sendiri dengan meraba guna merasakan adanya suatu benjolan atau tidak. Apabila ada benjolan pada payudara Anda, maka segeralah untuk melakukan pemeriksaan kepada ahlinya.

3. Menggunakan Sun Protection Factor (SPF)
Tidak hanya kulit saja yang butuh menggunakan SPF, namun payudara ternyata membutuhkannya. Dengan menggunakan SPF, ternyata melindungi payudara dari kanker kulit.

4. Dilarang Mencukur Rambut Sekitar Puting
Pada area sekitar puting dimungkinkan untuk tumbuh rambut. Ingat bahwa Anda dilarang keras untuk mencukurnya karena ditakutkan akan terjadi infeksi. Kulit sekitar puting sangatlah sensitif.

5. Berhenti Diet
Melakukan diet dengan benar tentu akan membuat ukuran payudara berubah. Ketika diet yang dilakukan berhasil, tentu ukuran payudara akan berkurang.

Namun sebaliknya ketika ukuran tubuh kembali seperti semula, tentu saja ukuran payudara kembali seperti semula. Jika kebiasaan tersebut terus dilakukan, bisa dipastikan kesehatan payudara akan menurun.

Jika memang ingin diet, sebaiknya diterapkan dengan disiplin agar tidak ada tekanan pada kesehatan payudara.

Tags

Related Post

Tinggalkan komentar

Ads - Before Footer